Wednesday, October 25, 2017

Cara Membuat Text Animasi Handwriting di After Effect

Assalamualaikum Wr. Wb.

    Adobe After Effect adalah software yang untuk membuat efek pada video yang fiturnya sangat lengkap. Software ini bisa juga digunakan untuk membuat video intro atau video dari nol(0).
   Pada tutorial kali ini saya akan membagikan tutorial tentang "Cara Membuat Text Animasi Handwriting di After Effect". Ditutorial ini Saya menggunakan Adobe After Effect CC 2017. Animasi handwriting merupakan animasi text yang efeknya seperti tulisan tangan tapi tutotrial ini tidak menggunakan gambar tangan :v.  oke lanjut pada tutorial, simak baik-baik.


Baca JugaCara Memperkecil Ukuran Render Adobe After Effect CC 2017

1. Buka Softwarenya Adobe After Effect CC 2017.
2. Jika sudah muncul pilih "New Project"
3. Lalu klik kanan pada Bar yang disebelah kiri/Preset lalu pilih "New Composition" lebih jelasnya lihat gambar.

4. Settingnya sesuiakan pada gambar saja :v. lalu tekan OK.

5. Klik kanan pada bar bawah kiri pilih/Composition "New >> Text", Lalu lulis text anda. Disini saya menggunakkan font Gloss and Bloom ini linknya disini.

6. Tekan tombol "G" untuk mengaktifkan Pen Tool, setelah itu klik pada fontnya ikuti font tsb. lebih jelasnya lihat gambar.

7. Pergi ke Effects and Presets, ketik Stroke drag ke Text yang telah dibuat. lebih jelasnya lihat gambar.

8. Pergi ke Efek control pada bagian Brush size perbesar angkanya sampai menutupi text tersebut. Bila masih terlihat fontnya dirapikan kembali. Jika sudah pada bagian bawah Paint Style pilih Reveal Original Image.

9. Pada bagian Timeline frame pertama di bagian Effect control yaitu End diberi angka nol dan tentukan akhir waktunya, Endnya diberi angka 100.

10.  Di bagian bar Composition, klik text yang tadi sudah dibuat lalu tekan U. Seleksi semua frame setelah itu klik kanan pilih "Keyframe Assistant >> Easy Ease".


   Cukup sekian penjelasan dari saya mengenai "Cara Membuat Text Animasi Handwriting di After Effect"Sampai jumpa, jangan lupa baca Artikel berikutnya. Terima Kasih.

0 comments:

Post a Comment